teknohow.com – Happy 2048 Game Penghasil Uang – Maraknya aplikasi penghasil uang seakan menjadi peluang baru bagi para pemburu cuan di internet. Berbekal aplikasi penghasil uang, kamu bisa mendapatkan ratusan hingga jutaan rupiah saldo e-wallet secara mudah. Seperti Happy 2048 Game penghasil uang yang diklaim bisa memberikan saldo DANA gratis dengan menyelesaikan setiap misi.
Penasaran dan ingin mencoba peruntungan dengan berburu cuan di Happy 2048 game penghasil uang? Yuk cari tahu dulu cara download dan cara mainnya melalui ulasan di bawah.
Mengenal Tentang Happy 2048 Secara Singkat
Umumnya, setiap aplikasi penghasil uang memiliki misi berbeda yang harus diselesaikan. Happy 2048 game penghasil uang sendiri merupakan aplikasi game puzzle dengan hadiah poin.
Setiap kali kamu berhasil menyelesaikan permainan, maka kamu akan mendapat sejumlah poin yang bisa dikumpulkan kemudian ditukar menjadi uang.
Lalu bagaimana model dan bentuk puzzle yang harus diselesaikan?
Happy 2048 akan menampilkan visual kota-kota yang berisi warna dan nomor berbeda. Nah, tugas kamu adalah mengetuk warna dan nomor yang sama.
Contohnya, ada nomor 3 dan beberapa kota berjajar, maka kamu bisa mengetuk kotak-kotak tersebut untuk menemukan angka 3 di dalamnya. Tekut semua kotak secara cepat untuk menyelesaikan level. Pastinya semakin tinggi level kamu, akan semakin sulit tantangan yang harus diselesaikan.
Cara Download Game Happy 2048
Berbeda dengan aplikasi penghasil uang lain yang umumnya tidak tersedia di platform resmi Play Store. Happy 2048 game penghasil uang ini sudah bisa kamu download di Play Store secara gratis.
Hanya saja, aplikasi yang terdapat di Play Store merupakan versi Early Access, yakni aplikasi yang masih dalam tahap percobaan. Artinya, jika kamu download dan login pada aplikasi tersebut, maka kamu akan termasuk bagian dari pemain yang masih melakukan percobaan apk.
Hal ini membuat sebagian orang khawatir, karena aplikasi bisa error dan terjadi bug sewaktu-waktu.
Baca Juga: GainBTT Penghasil Uang
Cara Menghasilkan Uang dari Game Happy 2048
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, setiap kali kamu berhasil menyelesaikan permainan puzzle, maka kamu dakan mendapatkan sejumlah diamond atau poin yang bisa dikumpulkan dan ditukarkan menjadi saldo uang.
Berikut ini panduan cara menghasilkan uang dari game Happy 2048 melalui misi menyelesaikan puzzle.
- Unduh dan install aplikasi Happy 2048 terlebih dahulu melalui Play Store.
- Setelah terpasang, masuk ke aplikasi dan pilih permainan puzzle.
- Kamu akan disuguhkan dengan game puzzle level 1. Tab kotak yang muncul pada puzzle tersebut dan cocokkan dengan angka.
Selain menyelesaikan misi puzzle, kamu juga bisa mencoba keberuntungan dengan bermain spin wheel. Satu lagi cara mendapatkan poin di Happy 2048, yaitu dengan menonton video iklan.
Tetapi, jumlah poin yang didapatkan dari misi-misi tersebut sangat kecil. Belum lagi himbauan dari developer yang menyatakan jika pemain akan sedikit sulit mencapai level atas pada game ini. Jadi, buat kamu yang ingin mendapatkan lebih banyak poin, kamu bisa mencoba cara alternatif selanjutnya.
Yups, kamu bisa mengundang teman untuk bergabung ke aplikasi Happy 2048 game penghasil uang. Setiap kali ada member baru yang daftar menggunakan kode referral milikmu, maka kamu akan mendapatkan poin dengan jumlah yang cukup banyak.
Apakah Terbukti Membayar Game Happy 2048?
Menurut beberapa pengguna yang sudah terlebih dahulu berburu cuan di aplikasi ini, Happy 2048 Game memang terbukti membayar.
Selain itu, tidak ada indikasi money game pada aplikasi ini, seperti meminta pemain untuk melakukan top-up sejumlah uang. Sehingga, aman untuk dicoba.
Apakah Bisa Menghasilkan Uang yang Legit?
Meskipun terbukti membayar, sayangnya jumlah uang yang bisa kamu hasilkan dari aplikasi ini sangat kecil. Untuk 100.000 poin yang sudah terkumpul saja hanya bisa ditukarkan menjadi Rp. 100,-
Jadi, jika kamu ingin mendapatkan penghasilan hingga Rp. 10.000 rupiah, setidaknya kamu harus mengumpulkan 10.000.000 poin. Memang tidak bisa dimungkiri bahwa misi dan reward yang diberikan bisa dikatakan tidak sepadan.
Jadi, jika kamu ingin menggunakan aplikasi ini untuk berburu cuan, tampaknya kurang legit. Tetapi, bila yang kamu inginkan adalah hiburan, aplikasi Happy 2048 Penghasil Uang bisa jadi alternatif yang menarik.
Originally posted 2022-03-05 20:21:12.